SholehShare | BLOGnya SEORANG DOKTER

Jejak keberadaan benteng somba opu

Sabtu, 23 Agustus 20140 komentar


Jejak Keberadaan Benteng Somba Opu

Catatan Perjalanan Sulawesi Selatan #Hari-Ke 6 (25 Agustus 2013)
Setelah dari pantai akkarena kita melanjutkan perjalanan menuju benteng somba opu yang letaknya tidak jauh dari pantai akkarena. Sampai di pesisir pantai kita kebingungan karena kita tidak menemukan sebuah benteng. Kita pun putar balik dan menanyakan ke warga setempat. Setelah diberitahu warga kita menuju ke pesisir pantai kembali. Sama seperti sebelumnya kita juga tidak menemukan sebuah benteng. 

Akhirnya kita putar balik lagi, dan menanyakan kembali ke warga setempat. Kita diberitahu ke arah pesisir lagi, kita pun kembali ke arah pesisir lagi. Ternyata yang dimaksud benteng somba opu adalah daerah yang terdapat di pesisir pantai tersebut. Tapi kita terheran heran? Mana bentengnya? Kok gak ada?

Ternyata benteng somba opu itu dulu memang ada, dan berada di pesisir pantai tersebut. Tapi karena dulu makassar dikuasai oleh Belanda (VOC) dan benteng Ujung Pandang (Fort Rotterdam) menjadi milik belanda. Maka pulau makassar pun dikuasai oleh belanda. Pada jaman sebelum belanda datang menjajah Indonesia, benteng somba opu merupakan benteng strategis milik kerajaan gowa yang fungsinya sebagai pusat perdagangan internasional. Di benteng ini menjadi pusat perdagangan rempah rempah dan pelabuhan dengan pembeli dari wilayah asia dan eropa. 



Tapi karena belanda menjajah indonesia dan wilayah makassar dikuasi belanda (VOC) maka benteng somba opu dihancurkan oleh belanda. Karena posisinya berada di pesisir pantai, bekas reruntuhan benteng ini terendam ombak pasang pada waktu itu. Pada akhirnya ilmuwan banyak berdatangan dan menemukan keberadaan benteng ini. 

Pemerintah pun sedikit demi sedikit merekonstruksi bangunan benteng ini hingga menjadikan daerah ini menjadi sebuah objek wisata pra-sejarah. Daerah ini menjadi perwakilan suku suku di sulawesi tinggal bersama. Berbagai rumah adat sulawesi ada di daerah ini.  Benteng somba opu terletak di Jalan Daeng Tata, Kelurahan Benteng Somba Opu, Kecamatan Barombong, Kabupaten Gowa.

Dari kota makassar benteng ini tidak terlalu jauh. Satu deret dengan pantai losari - pantai akkarena- benteng somba opu yang terletak di pinggir pantai. 


Share this article :
 
Support By : SholehShare | BLOGnya SEORANG DOKTER | SholehShare
Copyright © 2011. SholehShare - All Rights Reserved